Teks foto : Saat Purna Tugas 4 Kepala Dusun. Pj kades Air Kulim Suryati : Terima Kasih atas Pengabdian dan Dedikasinya Untuk Desa dan Masyarakat.
BATHIN SOLAPAN- Masa purna tugas atau biasa dikenal dengan sebutan pensiun merupakan masa pengakhiran tugas yang bagi sebagian Pegawai atau Perangkat Desa tidaklah mudah menghadapinya. Sedangkan memasuki usia pensiun merupakan situasi yang pasti dihadapi dan seseorang pasti akan mengalaminya.
Berangkat dari hal itu, pada hari ini Selasa 21 Desember 2024. Pemerintahan Desa Air Kulim Kecamatan Bathin Solapan menggelar Purna tugas untuk Perangkat Desa (Kadus) bapak Paijan, Kadus Bangun Sari.
Abdul Rohman Kadus Sumber Makmur. Durahim Simamora Kadus Sumber Harapan dan Kasli, Kadus Suka Maju. Guna sebagai apresiasi terhadapnya yang telah memasuki masa pensiun.
Acara tersebut bertempat di aula kantor desa tersebut. Pj Kepala Desa Suryati tampak penyerahan SK purna tugas kepada 4 Kepala Dusun Desa Air Kulim.
Rangkaian acara dimulai dengan sambutan Pj Kepala Desa Air Kulim Suryati. dilanjutkan dengan penyerahan SK Pemberhentian Perangkat Desa, serta kenang-kenangan kepada 4 Kepala Dusun. yang diserahkan oleh Pj Kepala Desa dan BPD dan Sekretaris Desa.
Selanjutnya bapak Abdul Rohman, mengucapkan terima kasih kepada semua pihak atas kerjasama yang baik selama menjabat sebagai perangkat Desa Air Kulim.
Selanjutnya Pj Kades Suryati." Mengucapkan ribuan terima kasih bapak Abdul Rohaman,Pak Paijan, pak Durahim Simamora dan pak Kasli. Atas semua sumbangsih yang telah diberikan kepada Pemerintah Desa Air Kulim dan masyarakat. Semoga bapak-bapak diberikan kesehatan dan kebahagiaan, Amiin ya robbal alamin.